Perayaan Hari MKG Nasional dan Hari Kemerdekaan RI Jadi Momentum Kebersamaan Bagi UPT BMKG se-Jawa Timur
UPT BMKG se-Jawa Timur turut memeriahkan Hari Meteorologi Klimatologi dan Geofisika ke-75 sekaligus menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 di Kantor Stasiun Meteorologi Juanda, Minggu (14/08/2022). BMKG Stasiun Meterologi Tuban yaitu kepala UPT , Pegawai serta Anggota Dharma Wanita ikut hadir dan bekumpul bersama 9 UPT BMKG lainnya. Selain itu, anggota keluarga dari pegawai juga berpatisipasi memeriahkan acara ini. Sehingga tepat sekali dikatakan bahwa acara ini menjadi momen langka dimana seluruh keluarga BMKG se-Jawa Timur berkumpul dan bertemu.
Acara dibuka dengan jalan sehat di sekitar Komplek Bandara Juanda kemudian dilanjutkan dengan sarapan bersama. Acara ini dimeriahkan oleh penampilan Anggota Stand Up comedy ITS. Agar acara lebih meriah, panitia membagikan luckydraw kepada para peserta. Pembagian hadiah pun dilakukan di tengah-tengah kegiatan agar para peserta lebih bersemangat. Hari kemerdekaan ditandai dengan mengenang semangat dan jasa para pahlawan, Panitia pun mengadakan berbagai macam perlombaan yang memicu semangat dan daya juang para pegawai seperti tarik tambang, lomba balap bakiak, lomba esafet sarung, balap kelereng serta lomba mewarnai untuk anak-anak. Untuk kategori mewarnai, perwakilan BMKG Stamet Tuban yaitu Adik Shifa (Anak dari Rembulan ) mendapatkan Juara I.
Selama acara berlangsung, semua yang hadir dipersilahkan ikut berlomba tanpa memandang asal UPT. Dari berbagai UPT bisa bergabung menjadi satu tim untuk melawan tim lainnya. Begitu juga dengan Dharma Wanita, Ibu-ibu yang merupakan istri pegawai bergabung dengan karyawati untuk bersatu dan saling berlomba. Momen seperti ini perlu diadakan sesekali agar persatuan keluarga besar BMKG se-Jawa Timur semakin erat.
Di akhir acara ada pengumuman perlombaan yang diadakan khusus oleh Ibu Dharma Wanita seperti Lomba menyanyikan Mars Dhrma Wanita, Lomba Cipta Kreasi Limbah serta Lomba Story Telling untuk anak-anak Pegawai. BMKG Stasiun Meteorologi Tuban berhasil membawa piala sebagai Juara III Lomba menyanyikan Mars Dharma Wanita. Selamat kepada Dharma Wanita dan Karyawati BMKG Tuban.